Jika kepala keluarga kerajaan adalah wanita, biasanya dipanggil Ratu. Sebutan untuk ratu terkadang juga untuk permaisuri raja. Intinya adalah jika penguasa itu adalah lelaki maka akan disebut raja, sedangkan jika wanita, maka akan disebut ratu. Banyak sekali ratu ratu di dunia ini yang kita ketahui, namun taukah anda sahabat anehdidunia.com bahwa beberapa dari mereka sangatlah terkenal bahkan disebut sebagai penguasa alam. Berikut ratu paling berkuasa dalam sejarah dunia versi anehdidunia.com
Sahabat anehdidunia.com Wu Zetian adalah selir kesayangan Kaisar Gaozong dari Dinasti Tang yang berkuasa sekitar abad ke-7 Masehi. Setelah menyingkirkan permaisuri Wang dan selir Xiao dari istana, Wu Zetian berhasil mengendalikan kekuasaan sepenuhnya. Setelah Kaisar Gaozong wafat, dia mengangkat dirinya sebagai satu-satunya kaisar wanita dalam sejarah Cina dan mendirikan Dinasti Zhou.
Wu Zetian banyak dikecam sebagai seorang ratu yang licik dan kejam. Dia membentuk kepolisian rahasia untuk memata-matai setiap musuh dalam birokrasi istana. Beberapa musuhnya tewas secara mengenaskan karena berani menentangnya. Kenyataan Wu Zetian sebagai satu-satunya kaisar wanita dalam sejarah Cina sering dijadikan contoh buruk oleh para sejarawan Konghucu mengenai apa yang terjadi jika seorang wanita memegang kekuasaan. Meski demikian,
Wu Zetian dianggap sebagai seorang ratu yang tegas dan menghargai profesionalitas kerja. Sejumlah keburukan yang ditulis mengenai dirinya diduga dilebih-lebihkan karena sikap merendahkan kemampuan wanita.
0 Response to "Ratu China Paling Berkuasa Dalam Sejarah Dunia"
Posting Komentar